Electronics

Infinix Hot 11: Smartphone Terjangkau Dengan Fitur Premium

Sumber: Suara.com

Memang tidak bisa dipungkiri lagi bahwa sebuah smartphone dengan fitur yang lengkap dan canggih selalu dibanderol mahal. Namun, hal itu tidak berlaku bagi Infinix Hot 11 yang menghadirkan fitur premium dengan harga cukup terjangkau lho.

Lantas, seperti apakah kelebihan yang dimilikinya? Nah, untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan tersebut, mari kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini.

5 Kelebihan HP Infinix Hot 11

  1. Ukuran Layar yang Lebar

Pada bagian antarmuka, Infinix Hot 11 tampil dengan layar seluas 6,6 inch yang beresolusi 1080 x 2408 piksel (full HD). Adapun mengenai tingkat kerapatan pikselnya yang mencapai 400 ppi, sehingga dapat memberikan kenyamanan maksimal tanpa membuat mata menjadi lelah.

Bahkan yang lebih hebatnya lagi, layar Infinix Hot 11 telah dilengkapi dengan fitur Eye Protection Screen Proof yang berfungsi untuk mengurangi intensitas cahaya biru. Masih belum habis, ia juga mempunyai layar rasio kontras sebesar 1500:1 dngan tingkat kecerahan tipikal yang mencapai 500 nit.

  1. Prosesor yang Menjanjikan

Menurut informasi yang didapat, Infinix Hot 11 sangat cocok digunakan untuk kegiatan gaming. Hal itu bukan tanpa alasan, karena didalamnya sudah dibekali prosesor gaming dari MediaTek yang berupa Helio G70 dengan fabrikasi 12 nm.

Helio G70 itu sendiri adalah SoC entry level yang terbagi kedalam dua klaster berbeda, yaitu klaster performa dan klaster hemat daya. Disamping itu, terdapat juga enam inti ARM Cortex 155 yang memiliki kecepatan frekuensi hingga 1.7 GHz.

Bukan hanya itu saja, Infinix Hot 11 juga dilengkapi dengan fitur DartLink Game Booster yang berfungsi untuk meningkatkan sensitivitas layar sentuh, serta mempergunakan algoritma khusus untuk melakukan rendering adegan dengan lebih cepat.

Baca juga: Deretan HP China Spek Bagus yang Harganya Dibawah Rp 2 Jutaan

  1. Daya Tahan Baterai yang Cukup Awet

Inilah yang membuat hp Infinix Hot 11 cocok digunakan untuk semua aktivitas, mulai dari browsing, chating, gaming, streaming, dan lain sebagainya. Pasalnya, Infinix Hot 11 telah ditenagai dengan baterai berdaya 5200 mAh.

Kabarnya baterai tersebut mampu bertahan hingga 51 hari pada mode siaga, 111 jam untuk pemutaran musik, 14 jam untuk bermain game, dan 55 jam untuk aktivitas telepon.

Sedangkan pada pengisian daya baterainya, Infinix Hot 11 memiliki fitur fast charging 18W yang hanya membutuhkan waktu selama 2 jam 25 menit sampai pengisian penuh.

  1. Tersedia Port Pengisian USB Type-C

Tak seperti generasi pendahulunya yakni Infinix Hot 10, kini Infinix Hot 11 tidak lagi menggunakan port microUSB. Ya, Infinix Hot 11 mengusung USB Type-C 2.0 yang dapat memudahkan pengguna saat hendak menghubungkan kabel ke port.

Menariknya lagi, USB-C tersebut juga memiliki tingkat kecepatan transfer data yang lebih cepat ketimbang microUSB.

  1. Suara Speaker yang Mumpuni

Kelebihan dari hp Infinix Hot 11 berikutnya yang akan dibahas, yakni memiliki speaker dengan suara yang sangat mumpuni. Pasalnya, Infinix Hot 11 menggunakan teknologi DTS yang bisa meningkatkan kualitas suara musik maupun video yang sedang kamu tonton.

Adapun letak speakernya yang tergolong standar, serta terdapat satu grille speaker yang ada dibagian bawah bodi. Sedangkan yang satunya lagi berada di bagian atas bezel kamera depan, sekaligus juga berperan sebagai earpiece.

Nah, itulah beberapa kelebihan dari hp Infinix Hot 11 sehingga bisa kamu jadikan sebagai bahan pertimbangan sebelum membelinya.

Baca juga: 7 Hp Gaming Spec Dewa

Sumber: https://beritanakmuda.com/

Septi Maulida

Recent Posts

7 Fakta Menarik Film Narnia: The Lion, The Witch, and The Wardrobe

Film The Chronicles of Narnia: The Lion, The Witch, and The Wardrobe yang rilis pada…

14 hours ago

Kumpulan Doa Setelah Sholat Fardhu, Sempurnakan Sholat!

dok. Unsplash/Masjid Pogung Dalangan Membaca doa-doa setelah sholat adalah salah satu amalan yang sangat dianjurkan…

3 days ago

6 Rekomendasi Webtoon Genre Romance Terbaik

Webtoon sudah menjadi salah satu hiburan digital yang digemari oleh berbagai kalangan, terutama genre romance.…

2 weeks ago

10 Game Horor Terbaik PS3 Berdasarkan Peringkat Metacritic

dok. Pinterest Genre horor selalu menjadi daya tarik tersendiri bagi para gamer, terutama bagi mereka…

3 weeks ago

Apa itu PMO? Ini Penyebab dan Cara Berhentinya!

dok. Unsplash/Malvestida PMO adalah singkatan dari Porn, Masturbate, Orgasm (Pornografi, Masturbasi, Orgasme). Ketiganya adalah aktivitas…

3 weeks ago

Game PS4 Terbaru 2024, Ada Spider-Man Beyond The Web!

dok. Pexels/EVGKowalievska Tahun 2024 ini, PS4 masih jadi konsol favorit banyak gamer, meskipun PS5 udah…

3 weeks ago